"Ukhtie, anti jangan jutek lagi ke ana kayak dulu ya...."
Aku tertohok mebaca kalimat itu, akhirnya senyam-senyum juga dan membalas, "Afwan, mungkin dulu banyak khilaf. Tapi, jadi akhwat juga gak berarti langsung berubah jadi lemah lembut kan?"
Hehehe...ini hal biasa dalam pergaulan sesama ikhwah. Perkara ada akhwat yang jutek, yang keras, yang emosian, yang cuek, yang pemalu, yang pendiam, yang cengeng, banyak lah. Itu warna-warni karakter.
Ikhwan juga gak jauh-jauh dari itu. Sama saja.
Sering terdengar keluhan di kalangan ikhwan tentang akhwat yang bisanya ngomel-ngomel saja. Tapi di kalangan akhwat juga banyak komentar tentang ikhwan yang omongannya sepedas cabe sampe menusuk telinga. Tapi mau gimana? Itu karakter, tidak bisa diubah. Hanya bisa direm:
Yang galak, jangan galak-galak amat. Nanti pada kabur semua.
Yang cuek, jangan terlalu cuek. Disekitar kita banyak manusia juga :D
Yang nakal, jangan nakal lah jadi ikhwan! Seneng banget jadi preman...
Yang pedes, kasi gula sedikit. Gak semua orang bisa makan makanan pedes.
Yang pemalu, ayo mulai berinteraksi.
Yang pemalas, malasnya kalo libur aja deh…
Yang selalu nunggu komando, inisiatif d0ng! Buktikan merahmu!
Ikhwan akhwat juga manusia. Bukan berarti jilbab besar adalah wujud kesempurnaan watak. Kalo sikap mungkin bisa nyaris sempurna, karena itu adalah hasil bentukan. Tapi karakter? Itu bawaan. Mau dikemanakan? :(
Bukan mencari pembenaran sie, hanya minta permakluman dan kelapangan hati untuk menerima karakter teman seperjuangan. Toh mereka masih punya sisi baik yang mungkin sering kita lupakan karena kesalnya dengan kekeliruan mereka.
"Panas setahun dihapus hujan sehari..."
Gimana? Mau mengerti? Ikhlas kan? Iya...terima kasih.... :D
Tapi, buat yang merasa bersalah…berubah d0ng! Jangan gitu-gitu terus dari jaman dahulu. Lama-lama juga orang akan bosen dengan watak buruk yang tidak ada pengurangan. Hu.Hu.Hu...aku sedih menyindir diri sendiri :p
Buat yang gak pernah merasa bersalah? Ke laut ajah!!!! :x
05 Maret 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar