Ada yang suka minum susu fullcream tanpa gula? Saya masuk daftar pertama. Ini peralihan yang hebat (menurut saya) dari semula menjadi daftar pertama orang yang paling tidak suka meminumnya :D
Tapi, karena satu dan lain hal yang sifatnya sangat mendesak, saya harus meminum itu setiap hari. Awalnya mual. Karena rasanya aneh. Susu tawar tanpa perasa apapun. Aromanya saja sudah tidak enak. Apalagi rasanya.
Teman-teman yang melihat saya meminumnya saja sedikit bergidik mencium aroma tawar yang khas. Tapi…itu harus. Lalu karena satu dan lain hal lagi…minuman itu harus ditambah madu. Sebaiknya begitu, demi kesehatan pencernaan dan sistem imun. Dan, tambah aneh saja rasanya….
Fiiiuuuh…dari semula gak suka susu, lama-lama suka. Akhirnya harus ditambah madu yang membuat rasanya 'menggila anehnya' menurut saya :D, tapi setelah berlalu beberapa lama…semua biasa saja. Nikmat :z
Seperti itulah masalah dalam hidup. Awalnya terasa berat. Tapi…begitu berlalu beberapa masalah sejenis itu, bahkan dengan dosis yang ditambah, akan terasa nikmat lambat laun. Karena kita terbiasa dengan hal-hal seperti itu. Terbiasa menghadapi dan menyelesaikannya. Gak percaya?
Coba saja. Sepeti fullcream+madu :)
18 April 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar